Garoetpos.com – Kecelakaan lalulintas terjadi pada malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah. Insiden tabrakan beruntun menimpa sebuah mobil milik Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Garut ber nopol Z 9736 DC. Minggu, (01/05/2022) malam.
Berdasarkan informasi, insiden tersebut terjadi di sekitar bunderan PTG Guntur, Garut, Jawa Barat. Dikabarkan tabrakan beruntun itu berawal dari mobil Dinas LH yang dihadang preman diduga akan meminta japrem (Jatah Preman) kepada kendaraan tersebut, Namun sang sopir tidak merespon keinginan preman tersebut, sehingga akhirnya preman tersebut memukul sang sopir.
Saat mencoba menghindari preman tersebut, sang sopir menancap gas mobil yang dikemudikannya sehingga menabrak kendaraan yang ada di depannya.
Akibat kecelakaan tersebut, 7 unit sepeda motor dan 2 unit mobil rusak
Hingga berita ini di publish, belum ada keterangan resmi dari kepolisian mengenai kronologis insiden tersebut. (*)