Garoetpos.com – Sejumlah wilayah di daerah Garut Selatan alami gangguan pada aliran listrik PLN. Hal tersebut diakibatkan oleh buruknya cuaca beberapa hari terakhir. Hery Kristiawan selaku Manager PLN ULP Pameungpek, dampingi spv teknik PLN ULP Pameungpek Dani santosol, saat dikonfirmasi membenarkan adanya gangguan pada beberapa titik dalam penyaluran aliran listrik PLN, pada Kamis (30/11/2023).
Dia mengatakan terdapat beberapa pengaduan mengenai padam listrik pada beberapa rumah.
“Pada hari ini terdapat 2 lokasi di Kp Cigalontang, Kp Kawung Luwuk Kecamatan Cikelet yang mengalami gangguan jaringan, salah satunya terdapat kerusakan tiang patah,” ujarnya.
Menurutnya selain terjadi kerusakan pada kabel putus atau tiang patah, terdapat 2 lokasi yang mengalami kerusakan pada tiang patah.
Kerusakan tersebut dikarenakan adanya cuaca buruk serta tanah longsor di beberapa titik yang dekat dengan jaringan PLN yang mengakibatkan patahnya tiang.
Danil Santoso selaku Supervisor Teknisi ULP PLN pamengpeuk mengatakan terjadi gangguan pada kabel atau tiang patah di wilayah Kp Cigalontang Kecamatan Cikelet Sehingga terjadi pemadaman akibat gangguan yang sudah di tindak lanjuti sekitar pukul 17.30 WIB.
“Pada waktu terjadi hujan, kita langsung ke lapangan menindaklanjuti gangguan yang terjadi,” katanya.